Avanza Mendadak Laku Keras Lagi-Jadi Mobil Terlaris No.2, Ini Juaranya

4 hours ago 1
Daftar Isi

Jakarta, CNBC Indonesia - Toyota Kijang Innova menjadi mobil terlaris selama tiga bulan berturut-turut sejak awal tahun 2025. Sepanjang Januari hingga Maret, mobil ini selalu berada di posisi pertama mobil terlaris mengalahkan para pesaingnya, termasuk di bulan lalu yang terjual 5.353 unit. Angka tersebut merupakan penjualan dari tipe Zenix maupun Reborn.

Di posisi kedua mendadak muncul Toyota Avanza yang menjual 5.069 unit. Mobil sejuta umat ini sebelumnya kerap 'terbuang' dari posisi mobil terlaris dalam beberapa waktu terakhir, termasuk di bulan Februari 2025 lalu yang hanya ada di peringkat ketujuh.

Kemudian kendaraan dari segmen low cost green car (LCGC) Daihatsu Sigra berada di posisi ketiga dengan penjualan 4.309 unit, disusul Honda Brio baik RS dan Satya yang berada di bawahnya dengan penjualan 4.000 unit.

Kembaran Sigra di LCGC yakni Toyota Calya juga masuk dalam posisi 5 besar dengan penjualan 2.639 unit.

Mobil Listrik Tak Masuk di 10 Besar

Di posisi 10 besar hanya diisi oleh mobil berbahan bakar bensin, belum ada mobil listrik. Baru di posisi 11 muncul Denza D9 yang terjual 1.587 unit.

Adapun penjualan mobil nasional bulan Maret 2025 tercatat mencapai 70.892 unit. Angka ini turun 1,99% atau 1.444 unit dibandingkan Februari 2025.

Mengutip data yang dirilis Astra International mengutip GAIKINDO, penjualan bulan Maret 2025 mengalami penurunan sebanyak 3.828 unit. Atau drop sekitar 5,12% dari Maret 2024 yang mencapai 74.720 unit.

Secara total, penjualan wholesale mobil sepanjang Januari-Maret 2025 tercatat mencapai 205.160 unit. Anjlok 10.090 unit atau 3,66% dari periode sama tahun 2024 yang tercatat sebanyak 215.250 unit.

Berikut Mobil Terlaris di Maret 2025:

1. Toyota Kijang Innova (Zenix dan Reborn): 5.353 unit
2. Toyota Avanza: 5.069 unit
3. Daihatsu Sigra: 4.309 unit
4. Honda Brio (RS dan Satya): 4.000 unit
5. Toyota Calya: 2.639 unit
6. Daihatsu Gran Max Pikap: 2.581 unit
7. Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross): 2.289 unit
8. Toyota Rush: 2.127 unit
9. Daihatsu Terios: 2.027 unit
10. Suzuki XL7: 1.600 unit
11. Denza D9: 1.587 unit
12. Suzuki Carry Pikap: 1.507 unit
13. Daihatsu Gran Max: 1.504 unit
14. BYD M6: 1.293 unit
15. BYD Sealion 7: 1.182 unit
16. Toyota Agya: 1.176 unit
17. Daihatsu Ayla: 1.166 unit
18. Honda HR-V: 1.033 unit
19. Daihatsu Xenia: 1.002 unit
20. Chery J6: 987 unit.

Daftar Mobil Terlaris di RI Bulan Februari 2025:

1. Toyota Kijang Innova (termasuk Innova Reborn dan Zenix): 6.008 unit
2. Honda Brio (termasuk Brio RS dan Brio Satya): 5.497 unit
3. Toyota Calya: 3.628 unit
4. Daihatsu Sigra: 3.296 unit
5. Toyota Rush: 3.161 unit
6. Daihatsu Gran Max Pickup: 2.888 unit
7. Toyota Avanza: 2.775 unit
8. Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross): 2.540 unit
9. Suzuki Carry Pick Up: 2.115 unit
10. Daihatsu Terios: 1.688 unit
11. Toyota Agya: 1.607 unit
12. Daihatsu Xenia: 1.423 unit
13. Honda HR-V: 1.371 unit
14. Toyota Fortuner: 1.168 unit
15. Toyota Raize: 1.156 unit
16. Toyota Veloz: 1.127 unit
17. Suzuki XL7: 1.105 unit
18. BYD M6: 1.093 unit
19. Daihatsu Ayla: 1.058 unit
20. Mitsubishi Pajero Sport: 1.044 unit.

Daftar Mobil Terlaris di RI Bulan Januari 2025:

  1. Kijang Innova (Zenix dan Reborn): 5.171 unit
  2. Honda Brio (RS dan Satya): 4.830 unit
  3. Daihatsu Sigra: 3.603 unit
  4. Toyota Rush: 3.332 unit
  5. Daihatsu Gran Max pick-up: 2.982 unit
  6. Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross): 2.680 unit
  7. Toyota Avanza: 2.487 unit
  8. Toyota Calya: 2.598 unit
  9. Toyota Agya (termasuk GR-S): 2.128 unit
  10. Suzuki Carry pick-up: 1.983 unit
  11. Toyota Fortuner: 1.217 unit
  12. Toyota Hilux: 1.097 unit
  13. Hyundai Creta: 1.081 unit
  14. Suzuki XL7: 1.045 unit
  15. Daihatsu Ayla: 1.018 unit
  16. Mitsubishi Pajero Sport: 984 unit
  17. Daihatsu Terios: 951 unit
  18. Honda HR-V: 899 unit
  19. Honda BR-V: 871 unit
  20. Hyundai Stargazer: 839 unit.

(dce)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Sempat Naik, Penjualan Mobil Maret 2025 Berbalik Turun 1,99%

Next Article Video: Kalahkan Avanza! Ini Dia Mobil Sejuta Umat Pilihan Warga +62

Read Entire Article
| | | |