Bola.com, Malang - BRI Liga 1 2024/2025 belum berakhir. Saat ini, kompetisi kasta tertinggi di Indonesia ini baru berjalan 27 pekan. Masih ada tujuh pekan ke depan yang bergulir kembali setelah jeda FIFA Matchday dan Hari Raya Idulfitri. Jadi, Liga 1 baru akan selesai dua bulan ke depan.
Meski begitu, ada klub yang sudah mempersiapkan tim untuk musim depan, seperti yang dilakukan Arema FC.
Hari Minggu kemarin, Arema memperpanjang kontrak kiper asal Brasil, Lucas Frigeri. Dia jadi pemain asing pertama yang mendapatkan kontrak baru untuk musim depan.
"Saya memperpanjang kontrak dengan Arema untuk satu musim lagi," kata Frigeri.
Berita video Carlo Ancelotti setuju dengan keputusan wasit di laga Atletico Madrid vs Real Madrid, yang menganulir penalti Julian Alvarez karena dianggap dua sentuhan. Atletico pun tersingkir dari Liga Champions.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ketergantungan Arema
Melihat performa sang kiper musim ini, wajar Arema FC memberikan tambahan kontrak lebih awal. Arema ketergantungan dengan kehadirannya di bawah mistar. Total Frigeri bermain dalam 26 pertandingan. Hanya sekali dia absen karena cedera.
Jika melihat statistik kebobolannya, memang tidak terlalu istimewa karena Frigeri kemasukan 37 gol dan baru membuat lima kali cleansheet. Dia juga tidak masuk lima kiper dengan jumlah save tinggi di Liga 1 saat ini.
Namun, di balik itu, Frigeri memberikan ketenangan di lini belakang. Dia beberapa kali jadi pahwalan dengan penyelamatan penting.
Banyaknya gol yang bersarang di gawang Arema bukan semata kesalahan Frigeri. Musim ini lini belakang Arema mudah ditembus lawan karena selalu ada rotasi yang dilakukan di lini belakang lantaran gangguan cedera.
Nyaman di Malang
Lebih lanjut terkait kontrak baru, Frigeri tidak berpikir panjang untuk menyetujuinya karena dia merasa betah tinggal di Malang. Anak dan istrinya juga merasa nyaman seehingga tidak ada alasan baginya untuk hengkang musim depan, meski Frigeri termasuk pemain Arema yang diminati banyak klub lain.
"Saya dan keluarga cinta dengan Arema dan Malang. Kami sangat bahagia di sini, dan sekarang ingin membalas rasa sayang Aremania kepada kami," kata Frigeri.
Frigeri memulai kariernya di Liga 1 musim lalu bersama Madura United. Dia merasakan posisi runner-up Liga 1.
Tahun keduanya dijalani bersama Arema musim ini. Frigeri meraih gelar pramusim, yakni juara Piala Presiden, gelar yang cukup bergengsi di Indonesia.
Perpanjangan kontrak dari Arema membuatnya memastikan diri akan menjalani tahun ketiga di Indonesia.