Erick Thohir Dambakan Timnas Indonesia Jadi Runner-up Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jika Kita Menang Lawan China dan Jepang

9 hours ago 2

Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Erick Thohir, mendambakan Timnas Indonesia bisa menjadi runner-up Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Kita harus optimistis. Posisi kedua tidak mudah, tapi kamu tidak pernah tahu sepak bola," ujar Erick Thohir dalam kanal YouTube The Haye Way.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup C. Tim berjulukan Garuda itu mendulang sembilan poin dari delapan pertandingan.

Timnas Indonesia akan menjalani dua pertandingan tersisa Grup C kontra Timnas China dan Timnas Jepang pada Juni 2025.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Harapan Erick Thohir

Armada Patrick Kluivert itu bakal lebih dulu meladeni perlawanan China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 5 Juni 2025.

Lima hari berselang, Jay Idzes dkk. akan bertandang ke Suita City Football Stadium, Suita, untuk menghadapi Jepang.

"Jika kita menang melawan China dan Jepang, kedua laga tidak mudah. Saya tidak ingin meremehkan keduanya. Apalagi Jepang, kita bermain tandang," ucap Erick Thohir.

Persaingan Grup C

"Tapi sepak bola selalu 50-50. Ketika kita percaya diri untuk imbang menghadapi Timnas Australia, lalu kita kalah 1-5, ya itu sepak bola," imbuhnya.

Jepang sudah memastikan sebagai juara Grup C dengan perolehan 20 poin. Sementara Timnas Indonesia tertinggal empat angka dari Australia di posisi kedua.

Ranking pertama dan kedua Grup C akan lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026, sedangkan urutan keempat dan kelima bakal bermain di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sumber: YouTube The Haye Way

Pembangunan tahap pertama Training Center PSSI di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah selesai. (Dok. PSSI)
Read Entire Article
| | | |