FOTO
Muhammad Sabki, CNBC Indonesia
16 April 2025 17:50

Pedagang menujukkan kelapa parut pada salah satu ruko di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (16/4/2025). Menurut pedagang harga kelapa parut melonjak hingga Rp25 ribu per butir. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Imran salah satu karyawan kelapa parut mengatakan kenaikan harga melonjak imbas pasokan. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

"Sebelum naik kita jual Rp17.000 yang ukuran besar sekarang Rp25.000 ada yang Rp17.000 dan yang paling murah Rp15.000" kata Imran kepada CNBC Indonesia. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Menurut Imran kenaikan harga berdampak pada penjualannya karena biasa pembeli lebih namun kini berkurang. "Biasanya kita bisa jual sehari lebih 100 butir namun ini hanya sekitar 60 butir". tambahnya. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)