Jakarta, CNBC Indonesia — Ancaman terhadap pekerjaan para driver online makin nyata. Waymo, perusahaan robotaxi milik Alphabet, memperluas operasi mobil tanpa pengemudinya ke jalan tol di tiga kota besar Amerika Serikat, yakni San Francisco, Phoenix, dan Los Angeles.
Waymo kini mengizinkan robotaxi membawa penumpang melalui rute freeway, jalur yang jauh lebih cepat dan menjadi tulang punggung transportasi harian warga AS. Ekspansi ini dilakukan ketika perusahaan melihat teknologi autonomous driving-nya cukup matang untuk beroperasi pada kecepatan tinggi.
Co-CEO Waymo Dmitri Dolgov menegaskan bahwa navigasi di freeway adalah tantangan berat bagi sistem otonom karena membutuhkan presisi ekstrem tanpa campur tangan manusia.
"Berkendara di freeway adalah hal yang sangat mudah dipelajari, tetapi sangat sulit dikuasai ketika kita berbicara tentang otonomi penuh tanpa pengemudi cadangan manusia, dan dalam skala besar," kata Dolgov, dikutip dari CNBC Internasional, Minggu (16/11/2025).
Ekspansi ini bukan keputusan instan. Waymo telah menguji kendaraan di freeway selama lebih dari 10 tahun, termasuk uji simulasi skenario ekstrem seperti motor yang menyalip di antara jalur, mobil terguling, hingga manuver masuk-keluar freeway. Selama setahun terakhir, Alphabet bahkan menguji rute freeway ini bersama pegawai internal.
Untuk dapat beroperasi di freeway, Waymo juga harus menjalani protokol tambahan dan bekerja sama dengan otoritas keselamatan di California dan Arizona.
Sejauh ini perluasan layanan Waymo semakin agresif. Selain empat kota yang sudah beroperasi penuh, perusahaan menargetkan ekspansi ke Miami, San Diego, dan Washington D.C. pada 2026. Uji coba juga sedang berlangsung di New York, Tokyo, dan London.
Waymo juga memperluas layanan di Bay Area hingga ke San Jose, termasuk layanan ke Bandara Internasional San Jose Mineta, bandara kedua yang dilayani robotaxi setelah Sky Harbor Phoenix.
Kondisi ini menempatkan pesaing seperti Tesla di bawah tekanan. Meski Tesla memasarkan layanan "Robotaxi", perusahaan Elon Musk itu masih mengoperasikan layanan mobil dengan pengemudi manusia, bukan layanan robotaxi komersial seperti Waymo, karena keterbatasan teknis dan persyaratan perizinan di California.
(mkh/mkh)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Raksasa Ojol Ini Cabut dari RI, Pimpin Revolusi yang Ancam Para Driver































:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5319082/original/060228700_1755504247-pspr.jpg)




:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5292881/original/016928800_1753267680-WhatsApp_Image_2025-07-23_at_17.02.21.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/bola/watermark-color-landscape-new.png,1125,20,0)/kly-media-production/medias/5244173/original/074731200_1749138686-20250605BL_Timnas_Indonesia_Vs_China_Kualifikasi_Piala_Dunia_2026-23.JPG)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/bola/watermark-color-landscape-new.png,1125,20,0)/kly-media-production/medias/5290440/original/054693900_1753109793-20250721AA_Piala_AFF_U-23_Indonesia_U-23_Vs_Malaysia-19.JPG)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5289104/original/019007300_1753020520-WhatsApp_Image_2025-07-20_at_7.39.14_PM.jpeg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3957361/original/093030200_1646815485-Persebaya_Surabaya_-_Ernando_Ari_dan_Koko_Ari_Araya.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5255125/original/011605200_1750149296-_Timnas_Indonesia_U-23_-_Jens_Raven__Dony_Tri_Pamungkas__Kdek_Arel_Priyatna__background_Gerald_Vanenburg_copy.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5295668/original/003518200_1753490643-vie_2.jpg)




