Honduras Vs Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025: Masih Sulit Mendapatkan Gol di Babak Pertama

20 hours ago 5

Bola.com, Doha - Timnas Indonesia U-17 masih harus puas dengan skor imbang 0-0 saat melawan Timnas Honduras U-17 dalam laga ketiga Grup H Piala Dunia U-17 2025 di Lapangan 2 Aspire Zone, Doha, Senin (10/11/2025) malam.

Timnas Indonesia U-17 perlu meraih kemenangan atas Timnas Honduras U-17 untuk menjaga asa lolos ke babak 32 besar Piala Dunia U-17 2025. Tim asuhan Nova Arianto pun berani melakukan penyerangan sejak awal laga.

Beberapa peluang sempat diciptakan Timnas Indonesia U-17 di babak pertama. Salah satu yang terbaik hadir pada menit ke-31. Sepakan Fadly Alberto masih bisa ditepis oleh penjaga gawang Timnas Indonesia U-17, Noel Valladares.

Namun, hingga babak pertama usai tidak ada gol yang bisa diciptakan oleh Timnas Indonesia U-17. Perpaduan penyelesaian akhir yang lemah dan penampilan apik kiper Honduras, Noel Valladares jadi penyebabnya.

Nova Arianto sempat mengira Timnas Indonesia U-17 bakal bermain di stadion pada Piala Dunia U-17 2025. Namun, Qatar memilih menggelar turnamen ini di kompleks Aspire Zone, kawasan lapangan latihan elite yang serasa festival sepak bola dunia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Harus Lebih Efektif

Timnas Indonesiaa U-17 perlu melakukan perubahan di babak kedua terutama dalam hal permainan agar upaya mencetak gol ke gawang Timnas Honduras U-17 bisa berbuah hasil.

Beberapa opsi pun bisa diambil oleh Nova Arianto. Misalnya memasukkan beberapa pemain yang memiliki kecepatan serta kemampuan mencetak gol seperti Dimas Adi atau Fandi Ahmad.

Fabio Azkairawan juga bisa menjaadi opsi yang menarik. Fabio memiliki kemampuan melakukan lemparan ke dalam yang mematikan.

Susunan Pemain

Honduras U-17 (3-4-3): Noel Valladares (Kiper), Emmanuel Martin, Osmel Medina, Denzel Arzu (Belakang), Yoshua Palacios, Obed Amador, Mike Arana, Darrel Oliva (Tengah), Marcos Reyes, Luis Suazo, David Flores (Depan).

Pelatih: Israel Canales

Indonesia U-17 (4-4-2): Mike Rajasa Hoppenbrouwers (Kiper), Eizar Tanjung, Putu Panji, Muhammad Algazani, Mathew Baker (Belakang), Evandra Florasta, Nazriel Alvaro, Rafi Rasyiq, Zahaby Gholy (Tengah), Mierza Firjatullah, Fadly Alberto (Depan).

Pelatih: Nova Arianto

Foto Pilihan

Selebrasi striker Timnas Indonesia U-16, Muhammad Zahaby Gholy setelah mencetak gol kedua ke gawang Timnas Australia U-16 pada laga semifinal Piala AFF U-16 2024 di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)
Read Entire Article
| | | |