Hasil BRI Liga 1: Hajar Semen Padang 2-0, PSM Salip Persija dari 4 Besar

1 week ago 11

Bola.com, Parepare - PSM Makassar memulai lagi BRI Liga 1 2024/2025 dengan meyakinkan setelah jeda internasional dan libur Lebaran. Tim berjulukan Pasukan Ramang itu menghajar Semen Padang.

PSM membekuk Semen Padang 2-0 dalam pekan ke-28 BRI Liga 1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, pada Kamis (10/4/2025) sore WIB.

PSM membuka keunggulan pada menit ke-30 melalui Aloisio Neto. Bek asal Brasil itu berhasil menanduk bola hasil sepak pojok dari Daisuke Sakai.

Pada menit ke-72, Pasukan Ramang berhasil menggandakan kedudukan lewat Nermin Haljeta. Striker asal Slovenia itu menerima assist dari Mufli Hidayat.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Kembali ke Jalur Kemenangan

PSM pun kembali ke jalur kemenangan. Sebelumnya, dalam dua pertandingan BRI Liga 1, Pasukan Raman dikalahkan Persebaya Surabaya dan diimbangi Persik Kediri.

Sementara untuk Semen Padang, menelan hattrick kekalahan di BRI Liga 1. Armada Eduardo Almeida itu sebelumnya dibantai Dewa United 0-6 dan Persib Bandung 1-4.

Tembus 4 Besar

Hasil ini membuat PSM menggeser Persija Jakarta di klasemen sementara BRI Liga 1. Pasukan Ramang memperoleh 43 poin dari 28 pertandingan.

Sedangkan Semen Padang, masih terpuruk di zona degradasi. Rosad Setiawan dkk. baru bisa menorehkan 22 poin dalam 28 penampilan.

Susunan Pemain

PSM Makassar (4-3-1-2): Reza Arya; Syahrul Lasinari; Aloisio Neto, Yuran Fernandes, Victor Luiz; Victor Dethan, Akbar Tanjung, Rizky Eka; Daisuke Sakai; Nermin Haljeta, Balotelli

Pelatih: Bernardo Tavares

Semen Padang (4-2-3-1): Arthur da Silva; Dodi Alexvan Djin, Bima Reksa, Ricki Ariansyah; Zidane Afandi; Rosad Setiawan, Filipe Chaby; Irkham Milla, Firman Juliansyah, Gala Pagamo; Bruno Gomes

Pelatih: Eduardo Almeida

Read Entire Article
| | | |