Jakarta, CNBC Indonesia - Uber dan WeRide mulai mengoperasikan taksi robot di Uni Emirat Arab. Pengguna layanan taksi online di Abu Dhabi yang memesan UberX atau Uber Comfort berpeluang dijemput oleh mobil tanpa sopir milik WeRide.
Wilayah pemesanan dan antar-jemput penumpang pengguna Uber menggunakan mobil robot milik WeRide baru bisa dilakukan di wilayah yang terbatas.
WeRide adalah perusahaan China yang mengoperasikan layanan taksi robot. Lewat kerja sama dengan Uber, WeRide diizinkan untuk mengoperasikan mobil otonom dengan "pengemudi cadangan untuk keselamatan" sejak Desember 2024. Saat itu, mereka menargetkan mobil otonom tanpa safety driver sudah bisa ada di jalan Uni Emirat Arab pada 2025.
Area terbatas operasi mobil otonom WeRide adalah beberapa lokasi di wilayah Yas Island, salah satu destinasi wisata Abu Dhabi. Uber dan WeRide menyatakan ekspansi ke wilayah lain akan dilakukan secara bertahap.
Pengguna Uber di Abu Dhabi juga bisa memesan khusus mobil otonom WeRide dengan memilih opsi "Autonomous" di aplikasi Uber.
WeRide GXR yang digunakan di UEA dilengkapi oleh 20 sensor dan kamera dengan kapasitas hingga 5 penumpang. Mobil yang digunakan merupakan modifikasi dari Farizon SuperVan buatan Geely. Model serupa juga telah lalu lalang di Beijing, China.
Uber sebelumnya juga telah mengoperasikan taksi robot lewat kerja sama dengan Waymo. Di UEA, Uber berkolaborasi dengan perusahaan taksi Tawasul Transport. Tawasul memberikan layanan kebersihan, perawatan, inspeksi, pengisian baterai, hingga pengelolaan depot taksi robot. Tanggung jawab uji coba dan kalibrasi sensor ada pada WeRide.
Uber dan WeRide menyatakan mereka berencana menambah 15 kota lokasi operasi taksi robot dalam 5 tahun ke depan. Kini, Uber telah menjalin kemitraan dengan nyaris semua perusahaan perancang mobil otonom di seluruh dunia kecuali Tesla.
(dem/dem)
[Gambas:Video CNBC]































:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5319082/original/060228700_1755504247-pspr.jpg)









:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5193601/original/089204100_1745233045-Ilustrasi_-_Gerald_Vanenburg_di_Timnas_Indonesia_U-23_copy.jpg)





:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/bola/watermark-color-landscape-new.png,1125,20,0)/kly-media-production/medias/5299361/original/051300000_1753802514-WhatsApp_Image_2025-07-29_at_22.12.07.jpeg)

:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/4939096/original/049996300_1725747991-000_36FT7CN.jpg)