Sejarah Unik Terciptanya Banana Split, Dessert Pisang Es Krim yang Populer

1 day ago 5

Jakarta -

Banana split yang kini amat populer ternyata punya dua klaim terkait kemunculannya pertama kali. Konon banana split dibuat sekitar tahun 1900an. Begini sejarahnya.

Paduan pisang yang lembut manis dengan dinginnya es krim menjadi daya tarik utama dessert banana split. Rasanya semakin enak saat ditambahkan kucuran sirup dan saus manis.

Banana split populer di banyak negara, tapi tahukah kamu sejarah kemunculannya? Mengutip Chowhound (2/12/2024), banyak yang sepakat banana split muncul pertama kali awal tahun 1900an, tak lama setelah pisang banyak dinikmati di Amerika Serikat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada masa yang sama, es krim sundae juga tengah digemari seiring munculnya peraturan aneh yang melarang penjualan soda. Jadi orang Amerika saat itu beralih dari konsumsi soda menjadi sundae. Pisang pun dianggap sebagai topping yang pas.

Kota yang paling umum disebut sebagai 'tempat kelahiran' banana split adalah Latrobe, Pennsylvania. Berawal dari kisah mahasiswa farmasi bernama David Strickler yang sering membuat dessert es krim di tempat kerja. Saat itu apotek memang menjual soda dan es krim.

Suatu hari seorang pelanggan bertanya apakah ia bisa menciptakan menu baru dan Strickler pun menyanggupinya. Ia memotong pisang memanjang jadi dua dan menambahkan satu scoop es krim vanilla, cokelat, dan stroberi di antaranya.

Banana splitKonon banana split 'dilahirkan' di Latrobe, Pennsylvania. Foto: Getty Images/grandriver

Strickler juga memberi topping sirup stroberi, sirup cokelat, whipped cream, dan cherry. Beberapa orang juga mengatakan Strickler menambahkan nanas dalam racikan itu.

Untuk menghargai penemuan banana split oleh Strickler, di kota Latrobe kini ada patung banana split ukuran besar di tempat apotek berdiri. Setiap tahunnya di Latrobe juga berlangsung festival banana split.

Namun sejarah lain soal kemunculan banana split juga disebut di Wilmington, Ohio. Di kota ini juga ada perayaan tahunan untuk menghormati banana split.

Konon banana split ditemukan oleh staf di restoran Ernest Hazard. Kala itu mereka sedang berkompetisi menciptakan menu baru untuk menarik perhatian pelanggan.

Namun banana split Hazard sedikit berbeda dengan versi Latrobe. Ia hanya menambahkan satu scoop es krim vanilla, memberi topping nanas, dan sirup cokelat serta stroberi. Dari sinilah banana split populer.

Banana splitAda juga klaim yang menyebut banana split berasal dari Wilmington, Ohio. Foto: Getty Images/grandriver

Saat itu media komunikasi memang minim, jadi sangat mungkin muncul konflik mengenai klaim akan kemunculan sesuatu. Bisa jadi di dua kota itu memang sama-sama muncul kreasi banana split. Di sisi sebaliknya, bisa jadi memang salah satu ide muncul lebih dulu, tapi klaim penemuan baru dilakukan setelahnya.

Lalu ada klaim lain yang menyebutkan bahwa banana split pertama kali diperkenalkan di Boston pada konvensi es krim tahun 1905. Namun kota tersebut agaknya setuju bahwa banana split kemungkinan besar ditemukan di Latrobe.

Jika ditarik mengenai beragam faktanya, Latrobe lebih unggul sebagai 'tempat kelahiran' banana split. Sebab Latrobe merupakan kota pertama yang menyajikan dessert pisang yaitu sekitar tahun 1904, dibandingkan dengan garis waktu yang dilaporkan Wilmington yang berasal dari tahun 1907.

(adr/odi)

Read Entire Article
| | | |