Mendag Empat Mata dengan Purbaya, Khusus Bahas Impor Pakaian Bekas

2 hours ago 1

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso mengatakan dirinya telah berbicara dengan Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa perihal polemik impor baju bekas.

Dia mendukung kebijakan Purbaya dalam meningkatkan pengawasan terhadap impor baju bekas.

"Saya senang kalau seperti Pak Purbaya, saya sempat ngobrol juga sama Pak Purbaya. Jadi, senang kalau di Kemenkeu, (Direktorat Jenderal) Bea Cukai itu kan jadi bareng-bareng di dalam dan di luar. Saya bertemu waktu beberapa kali di ulang tahun TNI dan di mana lagi dan kita ngobrolin mengenai (impor) barang-barang (bekas), bagus saya kira," ujar Budi di Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, dikutip dari Detikcom, Jumat (7/11/2025).

Budi mengaku Kementerian Perdagangan atau Kemendag juga melakukan pengawasan terhadap impor pakaian bekas. Pengawasan yang dilakukan Kemendag pada sisi post border atau di luar kawasan kepabeanan.

"Jadi, idealnya kan kalau sudah dibersihkan importirnya, bukan pedagangnya. Kami fokus ke importirnya, kalau dibersihkan kan idealnya nggak akan ada yang jualan melalui pedagang," kata Budi.

Budi menegaskan barang yang sudah masuk dan diperdagangkan oleh pedagang bukan lagi menjadi tanggung jawab Kemendag.

"Kalau kewenangan kami itu kan yang sudah masuk di post border," ujarnya. Sementara itu, sumber masuknya impor baju bekas diketahui banyak berasal dari China. "Setahu saya kebanyakan dari China," kata Budi.


(haa/haa)
[Gambas:Video CNBC]

Next Article Mendag Bikin Gebrakan agar Produk UMKM Bisa Masuk Ritel dan Mal

Read Entire Article
| | | |