Makanan Pembawa Keberuntungan 12 Zodiak Tahun 2025

2 months ago 89

Jakarta -

Zodiak tak hanya memprediksi cinta atau karir saja, tapi juga meliputi makanan yang cocok dikonsumsi. Setiap zodiak ternyata memiliki preferensi makanan berbeda.

Zodiak merupakan konsep astrologi yang dapat memengaruhi perilaku manusia, termasuk gambaran kepribadian seseorang, hingga prediksi tertentu. Diketahui ada 12 zodiak, mulai dari Capricorn hingga Sagitarius.

Tak hanya menggambarkan tentang cinta, karir, atau keuangan, tapi zodiak juga dapat memberikan pandangan tentang makanan yang baik dikonsumsi. Dilansir dari Slurrp (2/1), setiap zodiak memiliki karakteristik makanan yang berbeda, mulai dari makanan klasik hingga yang unik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut makanan yang cocok dikonsumsi bagi 12 zodiak pada 2025:

1. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)

Rasa : Klasik tradisional

Zodiak capricorn digambarkan menyukai hal yang klasik. Tampaknya akan cocok dengan makanan tradisional klasik. Seperti beef wellington, atau hidangan klasik Jawa seperti gudeg dan hidangan Sumatera barat seperti rendang.

2. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

Rasa : Inovatif dan kekinian

Aquarius akan menyukai makanan yang unik. Bisa meracik masakan yang inovatif. Atau berinovasi dengan berbagai makanan vegan, bahkan membuat kreasi mocktail campuran rempah dan bunga.

3. Pisces (19 Februari - 20 Maret)

tisanetisane Foto: iStock

Rasa : Lembut

Prediksi kuliner yang akan disukai oleh zodiak pisces adalah makanan yang memberikan sensasi lembut. Bisa memilih tisane atau puding yang lembut. Jelajahi juga rasa makanan yang mengandung rempah lembut dan aromatik.

4. Aries (21 Maret - 19 April)

5 Rekomendasi Hot Pot Malatang yang Pedas Berempahhot pot malatang Foto: Instagram

Rasa : Kuat

Aries diketahui zodiak dengan elemen api. Pada 2025 ini, Aries juga akan cocok dengan selera kuliner yang memiliki kandungan rempah-rempah kuat.

Energi Aries yang berapi-api ini akan cocok dengan masakan Szechuan, BBQ, atau kombinasi unik cokelat dan cabai. Aries juga diminta untuk tidak ragu-ragu bereksperimen di dapur.

5. Taurus (20 April - 20 Mei)

Rasa: Mewah

Tahun 2025 ini, Taurus akan cocok dengan makanan yang mewah dan bersahaja. Bisa memanjakan selera dengan sajian pasta dan truffle, roti sourdough, keju artisanal, hingga dessert yang lembut.

6. Gemini (21 Mei - 20 Juni)

Rasa: Fusion

Variasi makanan akan cocok untuk Gemini tahun ini. Hidangan fusion yang menggabungkan antara negara atau daerah satu dengan yang lainnya akan memuaskan selera.

Gemini juga memiliki rasa ingin tahu yang kuat tentang tren makanan viral. Seperti kreasi burnt basque cheesecake yang sampai sekarang masih populer.

Penjelasan zodiak lain cek halaman selanjutnya...

Simak Video "Video: Inovasi BRIN Ciptakan Tepung Kuning Telur Ayam Kampung"
[Gambas:Video 20detik]

Read Entire Article
| | | |