Media Asing Prediksi Kekuatan Australia untuk Hadapi Timnas Indonesia: Badai Cedera, Tetap Usung Formasi 3-4-2-1

22 hours ago 6

Bola.com, Jakarta Putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kembali berlanjut bulan Maret ini. Satu di antara laga menarik yang layak ditunggu adalah pertemuan Australia kontra Timnas Indonesia.

Australia akan menjamu Timnas Indonesia pada laga ketujuh Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025). Laga ini akan menjadi pertandingan yang sangat menentukan bagi perjalanan kedua tim untuk menggapai tiket ke Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia untuk sementara berada di urutan ketiga dengan koleksi poin enam, terpaut satu poin dari Australia, untuk bersaing menjadi pendamping Jepang menuju kelolosan otomatis ke Piala Dunia 2026.

Akhir minggu ini, pelatih kepala Tony Popovic akan mengumumkan skuadnya untuk dua pertandingan mendatang. Australia dibayangi badai cedera di skuadnya. Membuat pelatih Tony Popovic harus memutar otaknya dalam menyusun strategi maupun komposisi timnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Lini Belakang

Media asing ESPN, memuat artikel menarik menjelang pertemuan Australia kontra Timnas Indonesia. Media tersebut menyusun daftar nama-nama pemain yang bakal dipasang Tony Popovic untuk pertarungan kontra Indonesia.

Setidaknya ada 12 nama pemain Australia yang dianggap layak mengisi starter untuk duel krusial di Sydney pekan depan. Nama Mathew Ryan jelas akan menghuni di bawah mistar gawang.

Ryan ditunjuk menjadi starter pada laga terakhir Socceroos melawan Bahrain dan kombinasi dari dirinya yang mendapatkan pengalaman bermain yang sangat dibutuhkan setelah pindah ke Lens pada bulan Januari. Ditambah cedera pinggul Gauci, berarti pemain berusia 32 tahun itu hampir pasti akan mempertahankan tempatnya.

Bergeser ke lini belakang. ESPN menunjuk trio bek tengah bisa saja ditempati oleh Cameron Burgess, Jason Geria, Jack Iredale. Kemudian bek kirinya Aziz Behich dan Lewis Miller di kanan.

Meski hanya bermain sebentar bersama Ipswich Town dan Albirex Niigata, Popovic telah menunjukkan kepercayaannya kepada Burgess dan Geria. Dan, mengingat banyaknya cedera yang menimpa posisi tersebut dan kemungkinan mereka akan dikurung permainan serangan balik Timnas Indonesia.

Jordan Bos akan absen dalam jangka panjang karena cedera hamstring, membuat Behich kemungkinan akan menjadi pemain inti. Pemain veteran itu masih merupakan salah satu pemain terbaik dan paling dapat diandalkan di Melbourne City. Adapun Lewis Miller telah menjadi starter di seluruh empat pertandingan masa jabatan Popovic.

Lini Tengah

Untuk lini tengah, dua nama gelandang Jackson Irvine dan Alden O'Neill bisa menjadi opsi starter. Bagaimanapun Jackson Irvine adalah pemain yang paling menonjol di Socceroos: seorang atlet yang tangguh yang bermain reguler di Bundesliga bersama St Pauli dan menjadi pemimpin sejati.

Sementara O'Neill dikeluarkan dari lapangan dalam pertandingan terakhir bersama Standard Liège. Tetapi dengan dua pertandingan penting yang akan datang melawan Indonesia dan Bahrain, membuatnya bisa bergabung ke Socceroos lebih cepat.

Jika Popovic memilih untuk tidak menggunakan dua gelandang sayap, maka bakal ada pemain nomor 10 alias penyerang lubang di belakang striker. Maka sosok yang tepat adalah Anthony Cáceres, yang bermain sebagai starter melawan Bahrain dan telah mencetak gol dan assist untuk Sydney FC, memiliki performa yang bagus jika pemain tersebut bermain.

Anthony Caceres juga bisa ditandemkan dengan Irvine di tengah. Seperti ketika duel di markas Bahrain yang berakhir sama kuat 2-2.

Lini Depan

Tony Popovic bisa menggunakan tiga pemain bertipe penyerang untuk laga versus Timnas Indonesia. Dua penyerang sayap bisa ditempati Craig Goodwin di kiri dan Nestory Irankunda di kanan.

Sementara posisi ujung tombak bisa ditempati oleh Mitch Duke. Sosok Craig Goodwin bermain secara reguler untuk Al Wehda, yang kemungkinan akan membuatnya tampil sebagai pemain sayap tradisional atau penyerang Socceroos.

Kemudian Nestory Irankunda sedang menikmati kiprahnya di klub Swiss Grasshoppers. Pemain berusia 19 tahun itu langsung menjadi pemain inti di tim asuhan Tomas Oral dan dinobatkan sebagai pemain terbaik bulan Februari.

Posisi ujung tombak paling layak diisi oleh Mitch Duke. Ia telah mendapatkan kepercayaan dari pelatih sebelumnya Graham Arnold dan sekarang Popovic, dan kemungkinan akan terus bermain sampai seseorang menggantikan posisi itu darinya.

Prediksi Susunan Pemain

Timnas Australia (3-4-2-1): Mathew Ryan; Cameron Burgess, Jason Geria, Jack Iredale; Aziz Behich, Lewis Miller, Jackson Irvine, Anthony Caceres; Craig Goodwin, Nestory Irankunda; Mitch Duke

Pelatih: Tony Popovic

Read Entire Article
| | | |